MENGENAL ARTI KODE PADA BAN



Mengenali arti kode pada ban itu penting, salah-salah malah bisa membahayakan. Pada ban mobil terdapat kode A/T, M/T, H/T, H/L, dan H/T. Apa sih arti kode itu?
SPEED RATING
Speed rating yang tinggi menjadi patokan untuk mobil-mobil SUV dan crossover termasuk jeep. Pada kode sebenarnya singkatan dari kata. Misalkan H/T atau High way Terrain, A/T atau All Terrain, M/T atau Mud Terrain, H/L atau High Luxury dan H/P atau High Performance.
                Mari kita bahas satu per satu, ban dengan kode H/T digunakan untuk mobil SUV yang sering digunakan di jalan aspal. Ban dengan kode H/T tidak cocok untuk dibawa ke medan berlumpur, jika dipaksakan mobil akan susah untuk keluar dari lumpur terlebih jika menggunakan sistem penggerak 2WD. Pattern pada ban H/T memiliki karakteristik halus, rapat, dan celahnya tidak sedalam ban A/T maupun M/T, sensasi ketika kita menggunakan ban H/T akan sama dengan mobil sedan.
Ban H/T
                A/T atau All Terrain, sesuai namanya ban ini ditujukan untuk segala medan. Ban ini memiliki kembangan atau pattern yang lebih kasar dari ban H/T, dan celahnya pun lebih dalam dari H/T akan tetapi ban A/T tidak bisa digunakan untuk medan lumpur ekstreme atau berat. Pengereman pada mobil dengan ban A/T tidaklah terlalu bermasalah dan cenderung menyerupai ban H/T.

                M/T atau Mud Terrain, ban dengan jenis ini cocok digunakan untuk medan offroad, karena memiliki celah celah yang dalam dan patternnya sangat kasar, lebih kasar dari A/T. Ban ini tidaklah cocok untuk digunakan di jalan aspal. Kesan pertama yang langsung dirasakan adalah ban ini akan berisik bahkan cukup mengganggu suaranya, kemudian karena ban ini harus dipakai di jalan lumpur yang berkarakteristik empuk. Ketika dipaksa digunakan pada jalan aspal maka pattern ban akan cepat tergerus dan cepat habis. Selain itu memakai ban M/T di jalan aspal akan cukup berbahaya, karena memiliki pattern yang cukup jauh jaraknya berimbas pada efek pengereman yang lebih jauh dari ban H/T dan A/T.

Ban M/T
                Dan untuk menyempurnakan kekurangan-kekurangan tersebut maka diciptakanlah ban dengan label H/L dan H/P. Perbedaannya speed rating ban H/L pada kisaran 210 km/jam sementara ban H/P pada kisaran 240 km/jam.

Comments

Popular posts from this blog

Yamaha Mio M3 pakai oli encer 0w 20? 5w 30? Atau 10w 40?

MENYETEL KEKENCANGAN TALI KIPAS