SISTEM PENDINGINAN MOTOR


Sistem Pendinginan Motor
1.       Tujuan
·         Membedakan sistem pendingin udara dan sistem pendingin air.
·         Mampu menjelaskan keuntungan dan kelemahan sistem pendingin udara.
2.       Alat dan Bahan
·         Sepeda Motor.
3.       Langkah Kerja
-          Pada sistem pendingin motor umumnya yang digunakan adalah sistem pendingin udara tapi tidak jarang juga sekarang banyak ditemui motor dengan sistem pendingin air.
-          Yang akan saya bahas kali ini adalah sistem pendingin udara pada motor. Sistem pendingin diperlukan untuk melepas panas yang diserap oleh bagian-bagian mesin itu sendiri. Perlu diketahui bahwa panas yang dihasilkan pembakaran dalam mesin kira-kira hanya 25% yang diubah menjadi tenaga gerak, 45% hilang bersama gas buang, dan kurang lebih 30% diserap oleh bagian-bagian mesin itu sendiri. Panas yang diserap oleh mesin inilah yang harus dibuang untuk menghindari overheating.

sistem pendinginan luar
sistem pendinginan dalam
-          Adapun untuk memperoleh pendinginan ada dengan cara pendinginan dalam dan pendinginan luar. Pada pendinginan dalam yaitu melalui penguapan bahan bakar didalam silinder. Sedangkan sistem pendinginan luar pada motor menggunakan cara radiasi, yaitu panas motor dipindahkan ke udara luar secara langsung. Perpindahan panas ini menggunakan media sirip-sirip yang ada di mesin, teorinya semakin tipis dan luas sirip-sirip maka perpindahan panas akan semakin cepat.
-          Keuntungan sistem pendingin udara:
·         Konstruksi lebih sederhana.
·         Biaya produksi relatif murah.
·         Perawatan nyaris tidak ada.
-          Kerugian pada sistem pendingin udara:
·         Pendinginan tidak merata.
·         Suara motor keras karena getaran sirip-sirip.
4.       Kesimpulan
Tujuan dari materi ini yaitu agar mampu membedakan sistem pendingin udara dan sistem pendingin air. Pada sistem udara biasanya terdapat sirip-sirip pada mesin yang digunakan sebagai media pelepas panas, akan tetapi sistem ini mempunyai kelemahan pendinginan yang tidak merata dan suara motor yang keras disamping perawatannya yang nyaris tidak ada.

Comments

Popular posts from this blog

MENGENAL ARTI KODE PADA BAN

Yamaha Mio M3 pakai oli encer 0w 20? 5w 30? Atau 10w 40?

MENYETEL KEKENCANGAN TALI KIPAS